-->

Cincopa Gallery

...
SP07h2xosbbkqVeFtGDx6IHrN3J20p9OptU54Mu3

HSE OIL AND GAS: Blow Out Preventer (Bagian 1)

HSE OIL AND GAS: Blow Out Preventer (Bagian 1)

Halo sobat safety first! 

Industri minyak dan gas merupakan industri yang memiliki high level risk, hal ini dikarenakan pada operasinya memiliki potensi ledakan dan kebakaran yang tinggi. Apabila kecelakaan terjadi selain mengalami kerugian secara finansial juga akan merusak lingkungan bahkan membahayakan nyawa pekerja. Salahsatu bentuk kontinjensi apabila terjadi potensi ledakan utamanya pada saat pengobaran minyak atau gas berlangsung adalah Blow Out Preventer (BOP).

Fungsi utama dari blowout prevention system adalah menutup lubang bor ketika terjadi “kick”. Blowout merupakan suatu aliran fluida formasi yang tak terkendalikan sampai ke permukaan. Blowout biasanya diawali dengan adanya “kick” yang merupakan intrusi fluida bertekanan tinggi kedalam lubang bor. Intrusi ini dapat berkembang menjadi blow out bila tidak segera diatasi[1].  BOP merupakan secondary control dalam penanganan kick pada operasi pemboran.

BOP harus dipastikan dapat melakukan hal berikut ini[2] :

  1. Dapat melakukan penutupan lubang sumur dibagian permukaan tanah pada keadaan lubang kosong atau ada pipa serta dapat untuk melakukan stripping in maupun stripping out rangkaian bor.
  2. Dapat menahan tekanan sumur tertinggi yang akan timbul dan dapat dilalui semua peralatan yang akan dimasukkan selama operasi pemboran.
  3. Dapat dipergunakan untuk mengendalikan pembuangan gas, gas cut, lumpur dan lain-lain untuk mengendalikan tekanan sumur.
  4. Dapat dipergunakan untuk pekerjaan sirkulasi mematikan kick.
  5. Dapat melakukan penggantungan (hanging off) atau memotong pipa pada keadaan darurat. 
  6. Memiliki sistem peralatan cadangan apabila salah satu alat mengalami kerusakan, khusus untuk sumur bertekanan tinggi dan di pemboran lepas pantai dengan subsea BOP stack.

Sumber: Youtube “ataassociates1

Tingkat bahaya pengeboran yang dilakukan didarat dan dilaut tentu berbeda. Potensi bahaya dilautan lebih tinggi utamanya laut dalam dibandingkan dengan daratan. Kondisi geologi platform minyak/gas (Rig) yang beroperasi dilaut lebih memiliki tantangan yang lebih besar seperti angin yang kencang hingga ombak yang sangat tinggi. Oleh karena itu, mekanisme BOP yang digunakan pada pengeboran didaratan berbeda dengan yang dilakukan dilautan. Oleh karena itu dikenal dua jenis BOP yaitu Surface BOP dan Subsea BOP.


Gambar 1. Surface BOP

Surface BOP merupakan BOP yang digunakan oleh rig yang beroperasi didaratan. Tapi dalam beberapa kasus, surface BOP juga digunakan pada rig yang beroperasi dilautan dengan mempertimbangkan bahwa lokasi pengeboran tersebut tidak memungkinkan menggunakan subsea BOP. Apabila surface BOP digunakan pada rig yang beroperasi dilaut memerlukan peningkatan terlebih dahulu seperti menggunakan lebih dari satu BOP. 

Gambar 2. Subsea BOP

Adapun subsea BOP merupakan BOP yang dipasang dibawah laut dan digunakan oleh rig yang beroperasi dilautan. Mekanisme dari subsea BOP hampir seperti di darat, akan tetapi di sini dipakai dalam jumlah yang lebih banyak dan biasanya dihubungkan dengan riser system. Susunan kill dan choke manifold berbeda dengan yang di darat, karena pada offshore berpengaruh pada operasi dan prosedur well control[3].

 

Yuk Diskusi di Komentar Kalau Ada yang Kurang Jelas atau Berupa Saran.

Feedback Anda Sangat Membantu Agar Blog Saya Menjadi Lebih Baik

Terima Kasih Sudah Berkunjung

Jangan Lupa di Follow dan Share yah 😊  



[1] https://www.academia.edu/6938591/BAB_VI_SISTEM_PENCEGAH_SEMBURAN_LIAR_BLOW_OUT_PREVENTION_SYSTEM 

[2] http://pusdiklatmigas.esdm.go.id/file/T1-_BOP_Test_-_Agus_Alex.pdf 

[3] https://slideplayer.info/slide/13883214/ “Presentasi Praktikum Peragaan Pemboran UPN Veteran Yogyakarta"

Related Posts
Ahmad Amiruddin
Saat ini mengambil jurusan Teknik Lingkungan di Institut Teknologi Bandung. Seorang yang sangat menyukai membahas isu-isu yang ada di masyarakat utamanya mengenai masalah lingkungan. Selain mengenai lingkungan, juga tertarik dengan platform minyak dan gas, Desain serta Menulis. "VI VERI VENI VERSUM VIVUS VICI"

Related Posts

Posting Komentar